Jamper stater Honda beAT , bisa hemat ratusan ribu
Daftar Isi
Namun saat pencet tombol starter mengapa tidak mau mutar??
kenapa yaa?
Apabila mendapati keluhan pada motor beAT karbu pelanggan seperti di atas kalian tidak perlu khawatir.
Kemungkinan besar terdapat disfungsi pada bagian CDI motor tersebut.
Penyelesaian nya cukup mudah, kalian tinggal ganti dengan yang baru CDI motor tersebut.
Tapi bila membeli CDI di rasa mahal kalian bisa coba solusi lain tanpa harus beli baru , cara tersebut adalah dengan melakukan Penjamperan CDI.
Bagiamana caranya,,,,,??.
Sebelum melakukan Penjamperan sebaiknya kalian harus mengerti dahulu , cara kerja CDI beAT karbu tersebut agar tidak salah saat penyambungan kabel.
Pada CDI honda beAT karbu memang
sedikit rumit. Karena CDI tersebut saling berkaitan dengan komponen lain , salah satu nya adalah sistem starter.
Dimana saat CDI mulai bermasalah hal tersebutlah berimbas pada stater.
Di tandai dengan gejala seperti tidak kuat menggerakkan motor starter.
Saat ingin hidupkan motor dengan tombol starter , hanya berbunyi , cetik ,,,cetik,,, cetik,,,
Ini bisa dirasakan pada body CDI, hal tersebut disebabkan relay dalam CDI tidak mampu tersambung alhasil sistem starter tidak berjalan
Secara keseluruhan urutan sistem stater pada motor beAT adalah.
Ketika kunci kontak "ON"
Arus mengalir dari kunci kontak menuju switch rem.
Switch rem menghantarkan arus terhubung pada tombol starter.
Saat saat tombol stater di pencet arus mengalir masuk ke dalam cdi melalui kabel warna hijau strip kuning.
Setelah masuk ke CDI kemudian arus terhubung pada relay yang ada di dalam CDI tersebut kemudian arus keluar menuju relay stater menggunakan kabel warna kuning strip merah.
Relay atau bendik stater bekerja setelah antara kabel kuning merah dari CDI terhubung dengan kabel (+) merah hitam dari kunci kontak, dan saat itulah kabel dari aki atau baterai dengan warna merah tersambung dengan kabel merah strip putih dan menggerakkan rotor stater .
Kemudian menghasilkan energi gerak dan untuk menggerakkan engkol mesin.
Dan saat terjadi masalah tidak bisa stater itu disebabkan karena relay didalam CDI tidak mampu bekerja sebagai mana mestinya.
Oleh sebab itu kita bisa dilakukan dengan cara Penjamperan.
_Dengan tidak memfungsikan lagi soket CDI atau mencabut kabel yang berhubungan dengan tombol stater dan relay stater (kabel hijau strip kuning dan kabel kuning strip merah).
__ kabel hijau strip kuning yang menuju CDI di alihkan langsung atau dihubungkan dengan kabel warna kuning strip merah yang tersambung dengan relay atau switch stater motor.
__agar relay dapat bekerja maka kabel merah strip hitam bisa kita sambungkan dengan massa, karena kabel relay yang satunya telah tersambung arus (+) dari switch lampu rem melalui tombol starter.
Demikian cara melakukan Penjamperan pada stater Honda beAT ,dengan tindakan ini kalian bisa hemat ratusan ribu karena tidak perlu lagi membeli CDI yang harganya terbilang mahal.
Semoga bermanfaat,,,,
Editor
Yasser speed shop
Posting Komentar